Rabu, 17 Desember 2014

Wisata Pantai Manggar Segarasari Balikpapan

Pantai dengan luas 13.000 m2 dengan air laut yang jernih, riak gelombang yang kecil serta pasir yang putih, merupakan tempat yang nyaman bagi mereka yang ingin bermain, berlayar maupun volley pantai. Tempat ini dibuka untuk umum mulai pukul 06.00 – 18.00, dapat dicapai dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum nomor 7. Lokasi pantai ini berada di Kelurahan Manggar dan Teritip dengan jarak 9 km dari Bandara Sepinggan atau 22 km dari pusat kota Balikpapan.
Kontur pantai dan suasananya lebih kurang sama dengan pantai Lamaru, berpasir agak putih dan ada pohon pinus di pinggirnya.
Berbeda dengan pantai Lamaru yang jalan akses ke pantainya tidak bagus, jalan akses ke Pantai Manggar sudah diaspal mulus. Dan senyampainya kita di pantai ini, tampak pantai ini juga terkelola dengan baik. Dan usut punya usut ternyata pantai ini dikelola Pemda, sehingga fasilitas serta kebersihan sudah bisa diandalkan, parkir yang luas, saran ibadah yang mencukupi.
Dan dari fasilitas lain, di pantai ini fasilitasnya juga lumayan lengkap, sudah tersedia watersport seperti banana boat dan jet ski, dan penyewaan-penyewaan balon pelampung untuk anak-anak.















Pantai Manggar Segarasari atau biasa disebut dengan Pantai Manggar merupakan salah satu tujuan wisata favorit bagi masyarakat kota Balikpapan. Pantai ini terletak di Kelurahan Manggar dan Teritip, Balikpapan, Kalimantan Timur. Luas wilayahnya kurang lebih sekitar 13.000 meter persegi.
Pantai ini mempunyai air laut yang biru dan hamparan pasir pantai berwarna putih. Ombaknya pun tidak terlalu besar, hanya riak gelombang kecil yang cocok untuk berenang. Di sekitar pantai juga banyak dijumpai tempat penyewaan pelampung dengan aneka bentuk dan warna. Pohon-pohon yang ada di sekitar pantai pun turut memberikan kesan teduh dan sejuk. Menariknya fasilitas di pantai ini bisa dibilang lebih komplit dibanding pantai-pantai lain yang ada di Balikpapan.
Anda tidak hanya bisa bermain air atau pasir saja, beberapa permainan seperti speedboat, jetski maupun banana boat juga tersedia di tempat ini. Selain itu Anda juga bisa bermain voli pantai ataupun sepak bola dan tak perlu repot karena net dan bola sudah disediakan di sini.
Tak perlu khawatir bila Anda merasa lapar, karena di tepian pantai akan banyak dijumpai penjual makanan. Para penjual sudah menyediakan tikar ala lesehan untuk duduk dan beristirahat sembari menikmati aneka kuliner yang dijajakan. Selain itu pengelola pantai juga sudah menyediakan tenda-tenda yang menghadap ke laut yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung.
Beberapa event juga sering diselenggarakan di pantai ini. Salah satunya adalah event yang berskala internasional seperti event Festival Layangan yang diadakan pada tahun 2010 lalu dan diikuti oleh 15 negara. Tertarik berlibur ke pantai ini? Jangan lupa jika Anda ingin datang ke pantai ini, sebaiknya membawa baju ganti.














Akses transport

Lokasi pantai ini kurang lebih berjarak sekitar sembilan kilometer arah timur Bandara Sepinggan atau sekitar 22 kilometer dari pusat kota Balikpapan. Untuk menuju tempat ini Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum.
Bila Anda datang dari Terminal Damai, Anda bisa menggunakan angkutan umum dengan nomor tujuh yang berwarna hijau tua dan berhenti di Terminal Manggar. Selain itu Anda pun bisa menggunakan taksi.



























Senin, 08 Desember 2014

Mall Fantasy / Mall Balikpapan Baru

Mall yang satu ini memiliki arsitektur bangunan yang cukup unik, menyerupai sebuah istana di negeri Fantasy. Dengan desain tersebut secara tidak langsung memberi nafas baru mall di Balikpapan. Walaupun tak sebesar mall E-walk, namun di mall ini juga cukup komplit, anda dapat bersantai, berbelanja, ataupun mengajak anak anda ke wahana permainan yang terdapat di mall fantasy. Mall ini cukup sepi disbanding mall yang lain di Balikpapan, namun situasi tersebut justru di manfaatkan sebagian orang, karena belanja akan terasa lebih santai seperti di rumah sendiri.







Mall Fantasy di awal beroperasi lumayan  menarik minat kunjungan Masyarakat Balikpapan selain Balikpapan Center. Tapi Salah satu yang membuat Mall Fantasy kalah bersaing dalam menarik banyaknya kunjungan dengan Balikpapan Center adalah faktor  lokasi yang bukan daerah Bisnis dan Bukan lokasi perbelanjaan, seperti Balikpapan Center yang tepat di tengah lokasi Bisnis dan perbelanjaan Klandasan dan Pasar Baru. Mall Fantasy berada di lokasi Perumahan Balikpapan Baru kemudian jalan yang melewati pun juga tidak seramai di daerah Klandasan. Sehingga keberadaan Mall tersebut hanya menguntungkan buat penghuni Perumahan Balikpapan Baru, sedangkan buat masyarakat Balikpapan lainnya agak susah untuk menuju Mall tersebut, di karenakan fasilitas angkutan umum yang terbatas, dan yang pasti bukan jalan yang melewati Mall Fantasy adalah bukan jalur utama kota Balikpapan. Dan salah satu alasan kalah bersaing adalah tenant-tenant yang ada tidak lebih bagus dari yang ada di Balikpapan Plaza. Bahkan ada satu tenant yang cukup punya nama yaitu Value hanya buka beberapa bulan saja yang akhirnya juga tutup karena sepinya pengunjung.